Bisnis Tiket Pesawat Online

Program Affiliate Indowebmaker

Rabu, 20 Februari 2008

TIME to CHANGE (Waktunya untuk Berubah)

Kata Pengantar

TIME to CHANGE (Waktunya untuk Berubah)

Anda merasa jalan hidup anda terseok-seok? Banyak keinginan Anda yang tidak tercapai atau kehidupan Anda jauh dari yang anda inginkan? Anda merasa sudah berusaha keras namun tidak membawa perubahan yang berarti?
Apakah kehidupan yang Anda jalani saat ini benar-benar kehidupan yang Anda inginkan? Tujuan karier Anda sudah tercapai? Apakah yang ingin Anda miliki sudah semuanya terpenuhi? Anda merasa gagal dengan apa yang telah Anda perjuangkan selama ini?
Jangan khawatir! Anda tidak sendiri. Sekarang saatnya Anda ”berpikir dan bertindak beda”. Saatnya berubah. Saatnya membuat perubahan.
Beberapa waktu yang lalu, saya memimpin sebuah acara perenungan atau kontemplasi di sore hari untuk acara perpisahan karyawan sebuah perusahaan, yang dengan terpaksa merumahkan karyawannya yang sudah puluhan tahun bekerja. Ohh! Sungguh pemandangan yang menyentuh. Mereka saling berpelukan dan hampir setiap yang hadir berkaca-kaca. Air mata persahabatan. Air mata perpisahan. Entah air mata apa lagi.
Tetapi ada pertanyaan besar di balik semua itu. Ke mana setelah ini? Benarkah mereka mampu mengelola pesangonnya? Cepatkah mereka mendapatkan pekerjaan kembali? Ada sedikit kecemasan di hati saya, kalau-kalau mereka tidak bisa memelihara semangatnya. Karena semangat ini adalah yang paling penting. Uang pasti bisa dicari, selama kita masih memiliki semangat, kepercayaan diri dan mental pantang menyerah.
Ahh! Memang sesuatu pasti berubah, baik lingkungan maupun diri kita. Setiap detik kita berubah. Seharusnya justru kita yang harus proaktif menyambut perubahan itu.
Buku yang sekarang Anda baca ini, bisa menjadi cambuk, inspirasi, acuan, dan panduan bagi Anda. Anda beruntung sednag membaca buku ini. Saat ini saya akan bertanya kepada Anda: Apakah Anda siap berubah? Atau Anda akan membiarkan suatu perubahan yagn menyeret Anda. Apakah Anda sekarang sedang berada di comfort zone yang memanjakan Anda? Hati-hati!
Sebaiknya Anda bersiap diri. Sekaranglah saatnya Anda berubah, bukan besok atau bulan depan. Anda bisa jauh lebih sukses daripada sekarang. Jangan meng-underestimate diri Anda sendiri. Anda bisa jauh lebih sukses. Karena kesuksesan hanyalah sebuah pilihan. Anda memilih untuk sukses? Anda yang menentukan!
Selamat membaca, merenungkan, serta mengimplementasikannya. Bersiaplah untuk perubahan yang spektakuler. Anda mau? Itu menjadi pilihan Anda. Anda yang menentukan semuanya untuk kehidupan Anda.

Tidak ada komentar: